by Sherli
Udah sering bikin dan yg kali ini resep yg paling pas buat saya sekeluarga.. hasilnya empuk dan menul"..
Bahan-bahan
Biang:
1 bungkus fermipan
200 gr tepung kunci
200 ml air hangat
Adonan:
800 gr tepung kunci
15 sdm gula pasir
1 sdt baking powder
300 ml air
10 sdt mentega putih
Isi:o
1 bungkus keju parut smua
1 sdm blue band n cookies
Secukupnya susu kental manis
Langkah
Biang: campur air hangat dan fermipan aduk hingga rata lalu masukkan ke dalam 200gr tepung aduk hingga rata.. tutup dan diamkan selama 10 menit
Adonan: masukkan 800 gr tepung, gula, baking powder dan biang uleni dan tambahkan sedikit" air. Setelah setengah kalis masukkan mentega putih uleni kembali hingga kalis.
Istirahatkan adonan 30-45 menit kemudian bagi" adonan, bentuk dan tambahkan isi d dalamnya.. istirahatkan kembali 15 menit
Kukus selama 8-10menit menggunakan api sedang..pastikan sblm mengukus air di dalam kukusan sudah mendidih y..setelah itu bakpao siap disajikan..
Untuk isi: campur smua bahan isi aduk hingga rata..